Pengadilan Agama Sumenep

MAHKAMAH AGUNG REPUBLIK INDONESIA

PENGADILAN AGAMA SUMENEP KELAS I A

MAHKAMAH AGUNG REPUBLIK INDONESIA

PENGADILAN AGAMA SUMENEP KELAS I A

Koperasi Al-Mizan Pengadilan Agama Sumenep Adakan Rapat Anggota Tahunan

pa-sumenep.go.id – Rabu (17/05/2023) Pengadilan Agama Sumenep kembali menggelar rapat anggota tahunan (RAT) koperasi Al Mizan yang diselenggarakan di ruang sidang utama pada pukul 13.30 WIB s.d selesai. Rapat ini merupakan kegiatan RAT perdana bersama anggota pengurus yang baru yaitu Imran Saleh, S.H. sebagai Ketua Koperasi Al Mizan, Andi Firdous, S.T sebagai Sekretaris, Indah Sulistya, S.E. sebagai Bendahara dan Nurjumaatun Agustinah, S.Ag. sebagai Pemeriksa Turut hadir Yang Mulia Ketua Pengadilan Agama Sumenep sebagai Penasehat dan memberikan sedikit arahan terkait Koperasi Al Mizan tersebut. Disampaikan bahwa rapat tersebut merupakan tindak lanjut rapat anggota koperasi dari beberapa minggu yang lalu.

Baca juga: Upgrade Kualitas Diri Dalam Meraih Penilaian Prestasi Kinerja

Beliau juga menyebutkan bahwa adanya RAT yang dilaksanakan setiap tahun ini merupakan salah satu ciri-ciri koperasi yang sehat, selain itu beliau mengatakan bahwa dengan adanya pengurus yang baru ini merupakan tugas baru untuk menata kembali hal-hal yang perlu diperbaiki. “Koperasi yang sehat itu adalah melakukan Rapat Anggota Tahunan selalu diadakan setiap tahun dan lancar untuk dilaksanakan, dengan begitu akan adanya evaluasi dari perjalanan koperasi selama satu tahun,”ujarnya. Lebih lanjut beliau menyampaikan perlu adanya perbaikan perbaikan untuk instrument-instrument ADRT Koperasi Al-Mizan. Karena Koperasi seharusnya bisa memberikan manfaat sebagai sifat tolong menolong antar anggota koperasi.

Kemudian arahan dilanjutkan oleh Ketua Koperasi Al Mizan, Beliau menyampaikan bahwa dalam membenahi instrument ADRT Koperasi Al Mizan perlu adanya kerjasama pengurus dan anggota, menurutnya kekompakan yang disalurkan menambah keharmonisan anggota di Koperasi Al Mizan. Dikatakan bahwa Anggota koperasi memiliki peran aktif sebagai pemupuk modal, pemanfaatan pelayanan, penanggung resiko, dan terlibat aktif dalam pengambilan keputusan. Selain itu beliau memaparkan prosedur-prosedur terbaru terkait proses simpan pinjam di Koperasi Al Mizan. Selanjutnya rapat ditutup dengan saran dan usul dari anggota koperasi. (Tim Medsos)

Tinggalkan komentar