
pa-sumenep.go.id – Pada Jumat, 16/06/2023 Dharmayukti Karini (DYK) Cabang Sumenep kembali melaksanakan kegiatan pertemuan rutin bulanan yang bertempat di ruang pertemuan Pengadilan Agama Sumenep. Pelaksanaan kegiatan ini diselenggarakan mulai dari pukul 08.30 WIB s/d selesai. Acara tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap satu bulan sekali yang bertujuan untuk memperkokoh dan mempererat hubungan antar anggota Dharmayukti Karini khususnya cabang Sumenep. Rapat ini dipimpin langsung oleh Ibu Erika selaku Ketua DYK Cabang Sumenep dan didampingi Ibu Fatmawati selaku Wakil Ketua 2 DYK Cabang Sumenep.
Baca juga: Dukung PA Sumenep Menuju WBBM, Waka PTA Surabaya Kunjungi PA Sumenep
Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Hymne dan Mars DYK yang dipimpin oleh Hj. Afifah Aha, S.H. kemudian dilanjutkan pembacaan notulen oleh sekretaris DYK dan Bendahara DYK, diteruskan dengan laporan dari Seksi Organisasi, Pendidikan, Sosial Budaya, dan Ekonomi. Acara beralih ke sambutan dari Ketua DYK Cabang Sumenep Ibu Erika, dalam sambutannya beliau mengungkan rasa terimakasihnya kepada Ibu-ibu DYK cabang Sumenep yang hadir pada saat ini. Menurutnya pertemuan kali ini adalah momentum untuk saling silaturrahmi sesame anggota DYK Cabang Sumenep.

Dalam kesempatan tersebut beliau juga membahas terkait perencanaan Bantuan Dana Beasiswa Sosial (BDBS) oleh DYK Cabang Sumenep. Ibu Ketua DYK Cabang Sumenep menginginkan bahwa dengan “keberadaan organisasi Dharmayukti Karini dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat peradilan di berbagai penjuru Indonesia, terutama dengan program Bantuan Dana Bea Siswa (BDBS) yang merupakan program tahunan Dharmayukti Karini,” ungkapnya. Program BDBS juga merupakan salah satu wujud kepedulian sosial terhadap putra-putri warga peradilan dari golongan II dan juga honorer. BDBS merupakan bagian dari kewajiban masyarakat peradilan untuk saling membantu menyisihkan sebagian rezekinya untuk disalurkan kepada yang berhak menerimanya.
Berikutnya merupakan penyampaian sosialisasi terkait pertemuan daerah di Gresik, Jawa Timur oleh Ibu Ihsan selaku seksi Organisasi DYK Cabang Sumenep. Beliau menyampaikan bahwa dalam pertemuan daerah bahwa setiap laporan-laporan diselesaikan dan diserahkan ke sekretaris DYK Cabang Sumenep dengan batas akhir Juni 2023. Di akhir pertemuan Ibu Erika berpsesan untuk selalu bekerjasama, saling percaya, serta saling menutupi kekurangan bersama anggota DYK Cabang Sumenep. Setelah itu acara ditutup dengan pembacaan Doa oleh Ibu Fitri dan berlanjut ke acara doorprice, bazaar dan arisan DYK cabang Sumenep. (Tim Medsos)