Pengadilan Agama Sumenep

MAHKAMAH AGUNG REPUBLIK INDONESIA

PENGADILAN AGAMA SUMENEP KELAS I A

MAHKAMAH AGUNG REPUBLIK INDONESIA

PENGADILAN AGAMA SUMENEP KELAS I A

Optimis Sukseskan Sidang Terpadu, Koordinasikan dalam Briefing  

pa-sumenep.go.id – Mengawali bulan Juni Tahun 2022, kegiatan Morning Briefing pagi ini (07/06) dibuka oleh Panitera Muda Permohonan, Rahayuningrum,S.H. dengan didampingi oleh Panitera Pengadilan Agama Sumenep, Sekretaris , Panitera Muda Gugatan dan Plt. Panitera Muda Hukum dengan diikuti oleh seluruh petugas PTSP (Pelayanan Terpadu Satu Pintu), Resepsionis, Drive Thru, petugas penjaga sidang dan Satpam. Kegiatan ini dilakukan diruang tunggu pengunjung sidang Pengadilan Agama Sumenep secara rutin setiap 3 kali dalam seminggu.

Seluruh Petugas PTSP, Drive Thru, Resepsionis sedang mendengarkan penyampaian Morning Briefing (Foto : Maya)
Baca Juga : Apresiasi PPNPN Terbaik, Ucapan Selamat dalam Briefing

Dalam penyampaian briefingnya, Panitera Muda Permohonan mengingatkan beberapa koreksi terkait pelayanan kepada petugas penjaga sidang dan satpam agar terkoordinasi dengan baik. Selain itu, Panitera Muda Permohonan juga mengingatkan kembali terkait pelaksanaan sidang terpadu yang akan dilaksanakan besok (08/06/2022) agar semua petugas yang telah ditunjuk dalam rapat koordinasi untuk melaksanakan dengan baik tugas-tugas yang telah diberikan. “Sebanyak 110 perkara yang akan disidangkan pada sidang terpadu besok, diminta untuk semua petugas yang telah ditunjuk untuk mensukseskan pelaksanaan kegiatan ini. Mohon koordinasi dan kerjasamanya.” paparnya.

Panitera Muda Permohonan sedang menyampaikan Morning Briefing (Foto : May)

Kegiatan Morning Briefing dimaksudkan untuk tersebut diakhiri dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh Panitera Pengadilan Agama Sumenep dan pembacaan yel-yel Pengadilan Agama Sumenep #BERAKSI (May)