
pa-sumenep.go.id – Ketua Pengadilan Agama (PA) Sumenep, Moh. Jatim, S.Ag., M.H.I., menerima kedatangan mahasiswa Praktik Kerja Lapangan (PKL) dari Universitas Annuqoyah pada Senin (05/01/2026). Penyambutan berlangsung di ruang pertemuan PA Sumenep “Kami menyambut baik kedatangan mahasiswa PKL dari Universitas Annuqayah untuk belajar dan menimba pengalaman di sini,” ujarnya.
Kedatangan mahasiswa PKL tersebut turut didampingi oleh dosen pembimbing lapangan dari Universitas Annuqayah. Dalam kesempatan itu, dosen pembimbing menyampaikan terima kasih kepada PA Sumenep atas penerimaan yang baik. “Kami mohon bimbingan dan arahan bagi mahasiswa selama menjalankan proses magang,” tutur dosen.


Ketua PA Sumenep menegaskan bahwa kegiatan PKL merupakan sarana penting bagi mahasiswa untuk memahami praktik hukum dan administrasi peradilan. Beliau berharap mahasiswa dapat memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya. “Jangan hanya sekadar hadir, tetapi manfaatkan waktu untuk belajar sungguh-sungguh,” pesannya.
Selain itu, PA Sumenep berkomitmen memberikan pendampingan penuh kepada mahasiswa PKL selama kegiatan berlangsung. Hal ini sejalan dengan semangat lembaga peradilan dalam mendukung pendidikan dan pengembangan SDM. “Kami siap memberikan pembelajaran yang dapat menjadi bekal untuk masa depan adik-adik mahasiswa,” tegas Ketua PA Sumenep. (Tim Medsos)