
pa-sumenep.go.id – Senin (10/02/2025) Ketua Pengadilan Agama (PA) Sumenep, Moh. Jatim, S. Ag., M.H.I., menghadiri acara Rapat Senat Wisuda ke-3 untuk tahun akademik 2024-2025 yang diselenggarakan di Gedung Cempaka Lt. 3 Kampus Universitas Islam Batik (UNIBA) Madura. Acara wisuda ini juga dihadiri oleh perwakilan dari Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Sumenep serta tamu undangan lainnya.
Baca juga: Wakil Ketua PA Sumenep Sampaikan Pentingnya Implementasi NSPK Manajemen ASN
Dalam kesempatan tersebut, Ketua PA Sumenep, Moh. Jatim, memberikan ucapan selamat kepada seluruh wisudawan dan wisudawati UNIBA Madura yang berhasil menuntaskan pendidikan mereka. Beliau menyampaikan harapan agar para lulusan dapat mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh selama di bangku kuliah dengan sebaik-baiknya, serta terus berusaha untuk memajukan Indonesia di masa depan.
“Sebagai penerus generasi bangsa, saya berharap adik-adik wisudawan dan wisudawati mampu membawa Indonesia lebih maju, tidak hanya di bidang akademik, tetapi juga dalam kontribusinya terhadap masyarakat, bangsa, dan negara,” ungkap Moh. Jatim dalam sambutannya.
Acara ini berjalan dengan lancar dan penuh kehangatan, serta diakhiri dengan penyerahan ijazah kepada para lulusan. Momen tersebut menjadi simbol awal bagi para wisudawan untuk melangkah ke dunia profesional, memulai karir, dan memberikan kontribusi positif di berbagai sektor kehidupan. (Tim Medsos)