Senin (28\03) Segenap Pimpinan, Hakim, jajaran pejabat kepanitraan dan pejabat kesekretariatan serta seluruh karyawan PA Sumenep mengikuti apel pagi sebagaimana yang rutin dilaksanakan di halaman depan PA Sumenep. Apel dimulai pada pukul 07.40 s.d 08.00 WIB dan berlangsung dengan khidmat serta menerapkan protokol kesehatan.
Apel dipimpin oleh arianto selaku komandan apel dan dipandu oleh maya aryandini, S.H. selaku pembawa acara.
Ketua PA Sumenep, Moh. Jatim, S.Ag., M.H.I., bertindak sebagai pembina upacara. “Dalam amanatnya, beliau menyampaikan beberapa hal dari kedatangan dirjen Badilag, ada banyak hal yang harus dibenahi salah satunya sarana prasarana yang sudah tidak layak untuk digunakan untuk segera diganti dengan yang baru, dan beliau minto tolong untuk selalu berbenah diri”. ujar beliau.
Waka PA Sumenep Jamadi, Lc.,M.E.I. Juga menambahkan “tiga hal yang harus dibenahi kinerja, layanan publik, dan sarana perasarana, untuk yang lain sudah aman kata pak dirjen.” Pungkasnya
Baca juga : Apel Sore Pekan Terakhir Bulan Juni 2021 : Tiga Hal Penting yang Perlu Dilakukan
Di penghujung acara, apel ditutup dengan pembacaan do’a oleh Drs. H.M. Maftuh. Semoga keluarga besar Pengadilan Agama Sumenep selalu diberi kesehatan dan tetap amanah ke depannya.
Editor : R. Abdul Berri H.L., S.Ag.,M.Hum.