Pengadilan Agama Sumenep

MAHKAMAH AGUNG REPUBLIK INDONESIA

PENGADILAN AGAMA SUMENEP KELAS I A

MAHKAMAH AGUNG REPUBLIK INDONESIA

PENGADILAN AGAMA SUMENEP KELAS I A

Apel Pagi Pekan Pertama Bulan Oktober 2021 : Semangat Meraih WBBM

Sumenep – Senin (04/10) segenap pimpinan, hakim, jajaran pejabat kepaniteraan dan pejabat kesekretariatan serta seluruh pegawai Pengadilan Agama (PA) Sumenep mengikuti apel sebagaimana yang rutin dilaksanakan tiap Senin Pagi.

Apel dimulai pada pukul 07.40 s.d. 08.00 WIB di halaman depan PA Sumenep. Apel berlangsung dengan khidmat serta tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Apel dipimpin oleh Jufriyanto Adi Pranata selaku komandan apel dan dipandu oleh Vina Walida Widi, S.H.  dan Ketua PA Sumenep, Moh. Jatim, S.Ag., M.H.I., bertindak sebagai pembina apel.


‘Dalam amanatnya, beliau menghimbau kepada para aparatur PA Sumenep untuk meningkatkan kerjasama dan kerja keras menghadapi penilaian Zona Integritas (ZI)  menuju Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM)’, tutur Moh. Jatim.

Selain itu, Moh. Jatim juga mengingatkan kepada seluruh aparatur untuk semangat mengerjakan tupoksinya masing-masing. Bapak Ketua juga berpesan kepada petugas PTSP untuk tetap bersemanga dan memberikan pelayanan dengan ramah kepada para pencari keadilan, karena disitulah TIM Survey akan memeriksa terlebih dahulu. Tegas KPA Sumenep

Baca juga : Apel Sore Pekan Terakhir Bulan Juni 2021 : Tiga Hal Penting yang Perlu Dilakukan


Kemudian apel pagi ini diakhiri dengan pembacaan do’a yang dipimpin oleh Drs.H.M. Arifin. Semoga keluarga besar PA Sumenep selalu dalam lindungan Allah SWT dan tetap amanah ke depannya. Amin


Kontributor : Muhammad Fauzi

Editor : Abdul Berri