pa-sumenep.go.id – Dalam rangka meningkatkan kinerja satpam khususnya dalam bidang keamanan dan kedisiplinan, Pengadilan Agama Sumenep menyelenggarakan pembinaan dan evaluasi satpam PA Sumenep pada hari ini Selasa, 20/06/2023 bertempat di ruang media center. Waka PA Sumenep Moh. Jatim, S.Ag., M.H.I. memimpin rapat tersebut secara langsung didampingi Kasubbag. Kepegawaian Andi Firdous, S.T. dan dihadiri oleh seluruh satpam PA Sumenep. Pembinaan dilakukan tidak lain hanya untuk kenyamanan dan ketertiban Kantor PA Sumenep. Pembinaan Satpam diadakan dengan tujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang tugas pokok, fungsi wewenang, dan tanggung jawab, serta etos kerja agar para Satpam bekerja sesuai dengan kompetensinya.
Baca juga: PA Sumenep dan Dinsos P3A Ajak Masyarakat Lebih Aware terhadap Ancaman Di Sekitar Kita
Selain itu pembinaan ini untuk meningkatkan kualitas pelayanan yang tidak hanya kepada aparatur PA Sumenep saja, melainkan untuk semua pihak yang berkepentingan di Kantor PA Sumenep. Waka PA Sumenep mengatakan “Tugas pokok Satpam adalah menyelenggarakan keamanan dan ketertiban di lingkungan PA Sumenep khususnya pengamanan fisik,” ujarnya. Beliau mengevaluasi kembali terkait keamanan jalannya arus lalu lintas Kantor PA Sumenep. Terlebih, akses jalan menuju Kantor PA Sumenep ini memasuki jalan provinsi, dimana banyak sekali kendaraan- kendaraan besar melewati jalan ini. Maka dari itu penting kiranya menertibkan arus lalu lintas keluar dan masuknya kendaraan agar lebih aman terkendali. Selain itu kinerja satpam akan lebih produktif dalam bekerja.
Dengan begitu perlunya tambahan instrumen penting lainya untuk menunjang ketertiban arus lalu lintas, seperti: palang portal. Palang Portal dirasa perlu, karena dalam pengoperasiannya hal tersebut dirasa mampu untuk mengawasi dan menertibkan kendaraan-kendaraan yang lalu lalang. Tidak hanya itu saja, penertiban juga mengerucut kepada izin keluar masuk kantor pegawai. Kemudian beliau menekankan kembali terhadap kedisiplinan dalam jam kerja, menurutnya sebagai penjaga gawang keamanan Kantor, satpam harus disiplin waktu. “untuk jam istirahat, jika waktu istirahat sudah selesai langsung beroperasi lagi, agar pengawasan Kantor tidak kendor,” ucap Waka PA Sumenep.
Lebih lanjut beliau menyampaikan “Satpam perlu bekerja dengan hati sehingga dapat meningkatkan pelayanan prima kepada para pencari keadilan di Kantor PA Sumenep,” ujarnya. Kegiatan pembinaan ini kemudian diakhiri dengan Refleksi dan Evaluasi dari seluruh Anggota Satpam serta ditutup dengan doa. Dengan adanya pembinaan Satpam ini diharapkan para Anggota Satpam dapat melaksanakan tugas yang didasari dengan hati dan penuh tanggung jawab. (Tim Medsos)