Pengadilan Agama Sumenep

MAHKAMAH AGUNG REPUBLIK INDONESIA

PENGADILAN AGAMA SUMENEP KELAS I A

MAHKAMAH AGUNG REPUBLIK INDONESIA

PENGADILAN AGAMA SUMENEP KELAS I A

Pesan Inspirasi Kasubbag. UDK Menjelang Weekend

pa-sumenep.go.id – Pada Jumat sore, 16 Februari 2024, kantor Pengadilan Agama (PA) Sumenep menggelar apel sorerutin di halaman depan. Kali ini, apel tersebut dihadiri oleh seluruh pegawai dan dipimpin oleh Kasubbag. Umum dan Keuangan, Kusno Rahardi, S.H yang bertindak sebagai pembina apel.

Dalam sambutannya, Kasubbag. Umum dan Keuangan menyampaikan pesan-pesan yang menginspirasi tentang kekompakan, kesadaran dalam kinerja, dan rasa syukur. Beliau menekankan pentingnya kerja sama dan semangat gotong-royong dalam menjalankan tugas sehari-hari di lingkungan kerja.

Baca juga: Coffee Morning di Pengadilan Agama Sumenep Bahas WBBM dan Evaluasi Kinerja

“Kita sebagai satu kesatuan di PA Sumenep harus membangun kekompakan dan kesadaran dalam bekerja. Semua tugas dan tanggung jawab yang kita emban harus dijalankan dengan penuh rasa tanggung jawab dan integritas,” ujar Kasubbag. Umum dan Keuangan.

Beliau juga menyoroti pentingnya rasa syukur dalam kehidupan sehari-hari, terutama dalam menjalankan tugas sebagai bagian dari lembaga peradilan. “Kita harus selalu bersyukur atas kesempatan dan amanah yang diberikan kepada kita untuk melayani masyarakat melalui PA Sumenep. Ini adalah tugas mulia yang harus dijalankan dengan penuh dedikasi,” tambahnya.

Selain itu, Kasubbag. Umum dan Keuangan juga mengajak seluruh pegawai untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. “Kita harus selalu berusaha untuk memberikan pelayanan yang terbaik. Dengan semangat kerja yang tinggi dan komitmen yang kuat, kita akan mampu mencapai standar kualitas pelayanan yang diharapkan,” pungkasnya.

Apel sore kali ini tidak hanya menjadi momentum untuk memperkuat kekompakan dan kesadaran pegawai di PA Sumenep tetapi juga sebagai wadah untuk memotivasi seluruh anggota dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka dengan penuh semangat dan dedikasi. (Tim Medsos)

Tinggalkan komentar